Minggu, (08/10) Pekan Arabi 2023 memasuki hari ketiga.  Dimana pada hari ketiga, lomba yang dilaksanakan hanya khatabah saja. Lomba ini dilaksanakan di Laboratorium Drama Gedung D14 Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang. Menurut penuturan Koordinator lomba khatabah saudara M. Zahirul Fikri “Lomba ini diikuti oleh 50 peserta dari berbagai instansi SMA/MA dan pondok pesantren, baik dari Jawa Timur, maupun luar Jatim.

Salah satu peserta membawakan khatabah dengan penuh semangat

Beberapa dari peserta terlihat sangat antusias dalam menyampaikan isi pidatonya dengan penuh semangat. Para peserta bersaing dalam berbicara dengan fasih dalam bahasa Arab dan membawakan isi dari khatabah mereka dengan sangat memukau audience. Mereka memadukan pengetahuan yang mendalam dengan kemampuan berbicara yang mengesankan.

Lomba ini juga memberikan kesempatan bagi para peserta untuk menjalin persahabatan dan berbagi pengetahuan dengan sesama. Para peserta mendapatkan umpan balik dari para juri yang berpengalaman, membantu mereka dalam pengembangan kemampuan berbicara dan pemahaman agama.Selain khatabah, bazar yang diadakan oleh panitia turut memeriahkan rangkaian pekan arabi tahun ini.