Jumat (06/10) Agenda tahunan Departemen Sastra Arab (DSA) Universitas Negeri Malang, yang di handle oleh Himpunan Mahasiswa Departemen Sastra Arab, yakni Pekan Arabi ke 33 kembali dilaksanakan offline setelah 3 tahun terselenggara secara online karena pandemi. Pekan Arabi tahun ini dilaksanakan mulai tanggal 6 Oktober sampai 10 Oktober 2023. dan di hari pertama, seremonial pembukaan dilaksanakan dengan penuh semarak. Tema yang diusung dalam pekan arabi tahun ini adalah : Eksistensi Bahasa dan Sastra Arab sebagai Konstruksi Pengembangan Softskill di Era Society 5.0

Beberapa Dosen DSA dan Para tamu Undangan terlihat antusias mengikuti acara seremonial pembukaan Pekan Arabi.

Dalam sambutan pembukaan, Ketua Pelaksana, saudari Khomsiatun Romdho menyampaikan “beribu terimakasih kami sampaikan kepada 528 peserta yang telah berpartisipasi dalam acara Pekan Arabi tahun ini. Semoga apa yang diharapkan dari perlombaan ini bisa terwujud di acara penutupan nanti.”

Kemudian, Dr. Moh. Ahsanuddin, M.Pd selaku Kepala Departemen Sastra Arab berpesan dalam sambutannya “ Bangunlah mental sejati, kalah menang tetap sportif.” Setelah sesi sambutan, pekan arabi secara resmi dibuka dengan pemukulan gong oleh Kepala Departemen Sastra Arab didampingi oleh para dosen Sastra Arab yang lain.

Haflah Iftitah kemudian diisi dengan berbagai dari penampilan dari mahasiswa DSA, diantaranya ada al banjari, tari saman, dan ghina’ araby . Agar acara pekan arabi kali ini semakin bertabur barakah, acara seremonial pembukaan ditutup dengan doa oleh salah satu dosen senior DSA yakni Dr. Drs. M. Khasairi, M.Pd.

 

Reporter : Moh. Sahru Romadhon